POTENSI OBJEK WISATA AIR TERJUN TAPAHAN TELU DI DESA KALI KECAMATAN PINELENG DALAM MENUNJANG PARIWISATA ALAM

KAONSENG, Indryani (2016) POTENSI OBJEK WISATA AIR TERJUN TAPAHAN TELU DI DESA KALI KECAMATAN PINELENG DALAM MENUNJANG PARIWISATA ALAM. Mahasiswa thesis, Politeknik Negeri Manado.

[img] Text
Daftar isi.docx

Download (25kB)
[img] Text
Bab I.docx

Download (34kB)

Abstract

Pariwisata merupakan salah satu pemanfaatan sumber daya alam yang dapat bernilai ekonomi tinggi bagi suatu daerah, yang mengelolah sumber daya alam menjadi suatu tempat wisata yang dapat menarik pengunjung baik dari dalam maupun luar negeri. Di samping bernilai ekonomi yang tinggi dan mampu menyerap tenaga kerja dan mendorong perkembangan investasi, pariwisata dapat menumbuhkan dan meningkatkan rasa bangga terhadap bangsa sehingga akan tumbuh masyarakat yang lebih peduli terhadap suatu bangsa. Namun perkembangan kawasan objek wisata belum di lakukan pada beberapa kawasan objek wisata. Potensi alam yang dimiliki Air Terjun Tapahan Telu sangat mendukung keberadaan objek wisata sebagai salah satu tempat wisata di desa Kali. Keindahan alam tercermin dari sumber air yang melimpah dan pepohonan yang rindang disekitar objek wisata merupakan daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Alam yang masih asri dan indah yang masih di dukung dengan suasana pedesaan memberikan udara yang sejuk dan bersih yang membuat pengunjung merasa nyaman. Peran pemerintah terhadap objek wisata Tapahan Telu ini sampai sekarang belum optimal, karena melihat keadaan yang ada di air terjun ini dengan segala kekurangannya. Kepada Pemerintah baik Pemerintah Kabupaten maupun pemerintah provinsi agar dapat melihat potensi yang terdapat di objek wisata air terjun tapahan telu, dan dapat menunjang pariwisata alamnya agar supaya wisatawan lebih banyak mengenal objek wisata ini dan mengunjunginya karena dengan kunjungan wisatawan di objek wista ini bisa menambah penghasilan daerah dan masyarakat sekitar objek wisata air terjun tapahan telu.

Item Type: Karya Ilmiah (Mahasiswa)
Subjects: F Travelling > FE Tesis. Disertasi dan Skripsi
Divisions: Niaga > Jurusan Pariwisata
Depositing User: Mrs Sarini Podomi
Date Deposited: 06 Dec 2017 11:12
Last Modified: 06 Dec 2017 11:12
URI: http://repository.polimdo.ac.id/id/eprint/1094

Actions (login required)

View Item View Item