PERLAKUAN AKUNTANSI PAJAK PENGHASILAN PASAL 21 KARYAWAN PADA SWISS-BELHOTEL MALEOSAN MANADO

MARATADE, CHINTIA N. (2018) PERLAKUAN AKUNTANSI PAJAK PENGHASILAN PASAL 21 KARYAWAN PADA SWISS-BELHOTEL MALEOSAN MANADO. Mahasiswa thesis, Politeknik Negeri Manado.

[img] Text
TUGAS AKHIR TIA - Copy.docx

Download (149kB)

Abstract

Mengingat jumlah karyawan yang banyak, tingkat penghasilan, serta status pegawai yang berbeda-beda, maka dapat memungkinkan terjadi kesalahan atau kekeliruan dalam pelaksanaan perhitungan, pemotongan, penyetoran dan pelaporan pajak penghasilan pasal 21 yang dilakukan perusahaan. Dari jumlah karyawan Swiss-belhotel Maleosan Manado yang berjumlah 180 karyawan dengan spesifikasi 150 karyawan tetap dan 30 karyawan tidak tetap maka memiliki potensi yang besar dalam membayar pajak khususnya Pajak Penghasilan Pasal 21. Dengan alasan diatas, maka penulis memilih judul Perlakuan Akuntansi Pajak Penghasilan Pasal 21 Karyawan pada Swiss-belhotel Maleosan Manado. Swiss-botel Maleosan Manado merupakan perusahaan akomodasi yang menyediakan pelayanan jasa penginapan. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana perlakuan akuntansi pajak penghasilan (PPh) pasal 21 karyawan pada Swiss-Belhotel Maleosan Manado.Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif komparatif. Kesimpulan hasil penelitian menunjukkan, bahwa Perlakuan akuntansi perpajakan yakni perhitungan, pemotongan, penyetoran, pelaporan maupun pencatatan akuntansi pajak penghasilan pasal 21, untuk karyawan, baik karyawan tetap maupun karyawan tidak tetap pada Swiss-belhotel Maleosan Manado telah sesuai dengan Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2008.

Item Type: Karya Ilmiah (Mahasiswa)
Uncontrolled Keywords: Perlakuan Akuntansi, Pajak Penghasilan Karyawan, SWISS-BELHOTEL MALEOSAN MANADO
Subjects: B Perpajakan > BE Tesis. Disertasi dan Skripsi
Divisions: Niaga > Jurusan Akuntansi
Depositing User: Mr Sonnie Marsabessy
Date Deposited: 19 Oct 2018 10:28
Last Modified: 19 Oct 2018 10:28
URI: http://repository.polimdo.ac.id/id/eprint/1674

Actions (login required)

View Item View Item