ANALISA PERENCANAAN PONDASI TELAPAK DAN METODE PELAKSANAAN SERTA MANAJEMEN, PADA PROYEK PEMBANGUNAN TERMINAL AKAP TANGKOKO KOTA BITUNG

kamali, Ahmad (2018) ANALISA PERENCANAAN PONDASI TELAPAK DAN METODE PELAKSANAAN SERTA MANAJEMEN, PADA PROYEK PEMBANGUNAN TERMINAL AKAP TANGKOKO KOTA BITUNG. Mahasiswa thesis, Politeknik Negeri Manado.

[img] Text
COVER,DAFTAR ISI, BAB I.pdf

Download (15MB)

Abstract

Pembangunan Gedung Terminal AKAP Tangkoko Kota Bitung oleh Dinas Perhubungan Bitung merupakan salah satu bentuk upaya untuk meningkatkan kualitas sarana prasarana pembangunan dengan cara menambah gedung terminal.Salah satu hal yang penting ialah perencanaan struktur bawah (pondasi) pada pekerjaan pembangunan terminal. Karena pondasi memiliki fungsi penting pada pekerjaan struktur bangunan yaitu sebagai penyalur beban struktur atas ke tanah pendukung yang secara langsung berada di dalam tanah. Perhitungan struktur menggunakan software E-tabs 9.6.0 dengan peraturan yang digunakan pada beban mati berdasarkan Peraturan Pembebanan Indonesia Untuk Gedung (PPIUG) 1983 dan untuk beban hidupberdasarkan SNI 1727-2013tentang Beban Minimum Untuk Perancangan Bangunan Gedung dan Struktur Lain SNI 1726-2012 tentang Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa Untuk Struktur Bangunan Gedung dan Non Gedung. Perhitungan daya dukung pondasi telapak berdasarkan data Cone Penetration Test (CPT) atau sondir dengan metode Meyerhof,dan Terzaghi. Berdasarkan hasil perhitungan diperoleh beban terbesar yang bekerja pada FZ titik 84 dengan nilai 188198,95 kg, ,momen dan beban horizontal terbesar pada titik 21 MX nilai 19402,2 kg/m, dan 21 dengan nilai FY 42943,94 kg. Dari perhitungan dimensi pondasi telapak yang direncanakan 2,5 m x 2,5 m x 0,4 m, dan 2,0 m x 2,0 m x 0,4 m. Dinyatakan stabil terhadap daya dukung, gaya geser, dan gaya guling. Tulangan yang didapat 7 D19 untuk penyaluran beban darikolom ke pondasi telapak dan, 11 D19-150 mm untuk plat pondasi telapak. Berdasarkan perhitungan rencana anggaran biaya pada pekerjaan beton bertulang atau pondasi sebesar Rp.2,252,000,000.00 (Dua Milyar Dua Ratus Lima Puluh Dua Juta Rupiah.) .Dan hasil Kurva S rencana proyek dapat diketahui pada pekerjaan beton bertulang atau pondasi bahwa, waktu pekerjaan adalah selama 16 minggu dengan bobot masingmasing pekerjaan.

Item Type: Karya Ilmiah (Mahasiswa)
Uncontrolled Keywords: Pondasi telapak, Meyerhof, Terzaghi, Daya dukung, Etabs 9.6.0.metode pelaksanaan, Kurva S.
Subjects: I Building Construction > IE Tesis. Disertasi dan Skripsi
Divisions: Teknik > Jurusan Teknik Sipil
Depositing User: Mrs Sarini Podomi
Date Deposited: 03 Jun 2021 15:04
Last Modified: 03 Jun 2021 15:04
URI: http://repository.polimdo.ac.id/id/eprint/2238

Actions (login required)

View Item View Item