ANALISIS SISTEM AKUNTANSI PEMBERIAN KREDIT CEPAT DAN AMAN (KCA) PADA PT. PEGADAIAN (PERSERO) KANTOR CABANG MANADO UTARA

Rasid, Rahmawati Putri (2016) ANALISIS SISTEM AKUNTANSI PEMBERIAN KREDIT CEPAT DAN AMAN (KCA) PADA PT. PEGADAIAN (PERSERO) KANTOR CABANG MANADO UTARA. Mahasiswa thesis, Politeknik Negeri Manado.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (202kB) | Preview

Abstract

PT. Pegadaian merupakan salah satu lembaga pemerintah yang bergerak dalam bidang jasa keuangan penyaluran pinjaman ( kredit ) kepada masyarakat atas dasar hukum gadai. PT. Pegadaian memiliki tugas melaksanakan penyaluran uang pinjaman atas dasar hukum gadai dan fidusial berdasarkan kebijakan yang ditetapkan oleh menteri keuangan. Penelitian yang dilakukan penulis menggunakan metode deskriptif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara langsung mengenai Sistem Akuntansi Pemberian Kredit Cepat dan Aman (KCA) pada PT. Pegadaian (Persero) Kantor Cabang Manado Utara. Sistem merupakan sekumpulan komponen yang saling bekerja sama untuk mencapai tujuan tertentu. Kredit Cepat dan Aman (KCA) merupakan Pinjaman berdasarkan hukum gadai dengan prosedur pelayanan yang mudah, aman dan cepat. Penulis mengambil kesimpulan bahwa sistem akuntansi pemberian kredit cepat dan aman pada PT Pegadaian (Persero) Kantor Cabang Manado Utara sudah berjalan dengan baik sesuai dengan prosedur yang ada walaupun terdapat kekurangan di bagian penaksir. Saran yang dapat dikemukakan penulis, sebaiknya perusahan melakukan pemisahan tugas dan fungsi antara pimpinan cabang dan penaksir dan perlu menerima karyawan baru.dengan tingkat pendidikan dan ketentuan yang ditetapkan perusahaan. Kata Kunci : Sistem, Kredit Cepat dan Aman (KCA)

Item Type: Karya Ilmiah (Mahasiswa)
Uncontrolled Keywords: Sistem, Kredit Cepat dan Aman (KCA)
Subjects: A Akuntansi dan Keuangan > AE Tesis. Disertasi dan Skripsi
Divisions: Niaga > Jurusan Akuntansi
Depositing User: User 1
Date Deposited: 20 May 2017 12:55
Last Modified: 20 May 2017 12:55
URI: http://repository.polimdo.ac.id/id/eprint/965

Actions (login required)

View Item View Item