DESAIN APLIKASI AKUNTANSI ORGANISASI NIRLABA SESUAI PSAK NO. 45 MENGGUNAKAN MICROSOFT EXCEL DI JEMAAT GMIM BAITANI MINANGA

Tumei, Yans Rosita (2018) DESAIN APLIKASI AKUNTANSI ORGANISASI NIRLABA SESUAI PSAK NO. 45 MENGGUNAKAN MICROSOFT EXCEL DI JEMAAT GMIM BAITANI MINANGA. Mahasiswa thesis, Politeknik Negeri Manado.

[img] Text
Yans R. Tumei (SKRIPSI) - Copy.docx

Download (138kB)

Abstract

Penelitian ini membahas tentang desain aplikasi akuntansi oganisasi nirlaba sesuai PSAK no. 45 menggunakan Microsoft Excel di Jemaat GMIM Baitani Minanga, hal ini karena banyak organisasi nirlaba lebih khusus bidang keagamaan masih menggunakan sistem manual dan laporan keuangan yang disajikan belum sesuai dengan PSAK No. 45 sehingga laporan keuangan yang disajikan belum dapat mewujudkan transparansi dan akurat. Tujuan penelitian ini adalah untuk merancang atau mendesain aplikasi akuntansi menggunakan Microsoft Excel di Jemaat GMIM Baitani Minanga dengan berdasarkan pada PSAK No. 45. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif yaitu dengan cara menguraikan, menggambarkan, membandingkan suatu data dan keadaan serta menerangkan suatu keadaan sedemikian rupa sehingga dapat ditarik suatu kesimulan. Penelitian ini dilakukan di Jemaat GMIM Baitani Minanga yang termasuk dalam organisasi nirlaba. Hasil penelitian yang diperoleh di Jemaat GMIM Baitani Minanga yaitu proses akuntansi yang ada di Jemaat GMIM Baitani Minanga berupa penyusunan anggaran belanja dan pendapatan serta laporan keuangan berupa buku kas masuk yang dilampiri bukti penerimaan kas dan bukti pengeluaran kas. Akuntansi di Jemaat GMIM Baitani Minanga belum berdasarkan pada PSAK No. 45. Proses pencatatan transaksi sampai laporan keuangan masih menggunakan sistem manual, dengan menggunakan format yang diberikan oleh Badan Pengawas Perbendaharaan Sinode. Direkomendasikan agar GMIM Baitani Minanga dalam proses akuntansi menggunakan sistem komputerisasi yaitu aplikasi akuntansi dengan menggunakan Microsoft Excel serta menyusun laporan keuangan berdasarkan PSAK No. 45. Sehingga proses akuntansi akan lebih efisien dan dapat menghasilkan laporan keuangan yang transparan dan akurat.

Item Type: Karya Ilmiah (Mahasiswa)
Uncontrolled Keywords: Microsoft Excel, Akuntansi Nirlaba, JEMAAT GMIM BAITANI MINANGA
Subjects: A Akuntansi dan Keuangan > AE Tesis. Disertasi dan Skripsi
Divisions: Niaga > Jurusan Akuntansi
Depositing User: Mr Sonnie Marsabessy
Date Deposited: 01 Nov 2018 12:58
Last Modified: 01 Nov 2018 12:58
URI: http://repository.polimdo.ac.id/id/eprint/1783

Actions (login required)

View Item View Item