TINJAUAN STRUKTUR BAWAH DAN MANAJEMEN KONSTRUKSI PADA PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG KANTOR SMA KEBERBAKATAN OLAHRAGA DI MINAHASA

Kansil, Fritska Esterlita (2016) TINJAUAN STRUKTUR BAWAH DAN MANAJEMEN KONSTRUKSI PADA PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG KANTOR SMA KEBERBAKATAN OLAHRAGA DI MINAHASA. Mahasiswa thesis, Politeknik Negeri Manado.

[img]
Preview
Text
Fritska Esterlita Kansil Full.pdf

Download (907kB) | Preview

Abstract

Perbedaan antara perencanaa dan pelaksanaan di lapangan pada daerah teras bangunan kantor mempengaruhi beban yang diterima oleh pondasi sebagai penyalur beban struktur ke atas ke lapisan penudukung tanah dibawahnya. Hal ini menyebabkan diperlukan tinjauan kembali penggunaan dimensi telapak terhadap faktor keamanan daya dukung, geser dan guling. Selain dari segi struktur direncanakan juga penetuan durasi waktu pelaksanaan untuk setiap item pekerjaan pada bangunan Kantor SMA Keberbakatan Olahraga di Minahasa. Penentuan durasi waktu berdasarkan kurva S proyek dengan menggunakan metode jalur kritis atau critical path method, untuk melihat pekerjaan-pekerjaan yang tidak boleh mengalami keterlamabtan dalam durasi waktu pelaksanaan proyek. Untuk perhitungan daya dukung pondasi telapak digunakan metode terzaghi dengan memperhitungkan faktor keamanan terhadap daya dukung, geser dan guling. Proses perhitungan penulangan pondasi telapak diambil acuan berdasarkan refrensi yang digunakan beserta SNI 03-2847-2002. Perhitungan pembebanan dilakukan dengan bantuan software SAP V.14 dengan beban maksimu pada titik tinjauan 3 sebesar 12722,33kg, gaya horizontal sebesar 131,37 kg dan momen yang bekerja sebesar 202,8 kgm. Setelah dilakukan analisa penggunaan dimensi penampang pondasi telapak dengan ukuran 1,2 m × 1,2 m tidak memenuhi faktor keamanan daya dukung. Berdasarkan hal tersebut dimensi penampang diperbesar dengan ukuran 1,3 m × 1,3 m dengan tebal 0,3 m. Dengan dimensi tersebut faktor keaman daya dukung memenuhi yaitu > 2,5 yaitu 2,669, FK geser sebesar 40,136 > 1,5 dan FK guling sebesar 40,136 > 1,5 dengan penulangan yang digunakan D16 dengan jarak 200mm. Selain itu dengan menggunakan critical path method didapati untuk pekerjaan tanah galian, beton bertulang, dinding, atap/plafond, instalasi listrik, pintu/jendela/ventilasi, serta finishing dan pengecatan tidak boleh terlambat dengan durasi waktu pekerjaan sebesar 30 minggu.

Item Type: Karya Ilmiah (Mahasiswa)
Subjects: I Building Construction > IE Tesis. Disertasi dan Skripsi
Divisions: Teknik > Jurusan Teknik Sipil
Depositing User: User 1
Date Deposited: 18 Oct 2016 15:28
Last Modified: 01 Nov 2016 10:38
URI: http://repository.polimdo.ac.id/id/eprint/481

Actions (login required)

View Item View Item