PERBANDINGAN PERENCANAAN ELEMEN STRUKTUR DAN PERHITUNGAN RAB PELAT LANTAI BETON KONVENSIONAL DAN PELAT BONDEK PADA PROYEK PEMBANGUNAN KLENTENG HO TEK CHENG SIN DI MANADO

Manurung, Angelina Theresia Fiona (2016) PERBANDINGAN PERENCANAAN ELEMEN STRUKTUR DAN PERHITUNGAN RAB PELAT LANTAI BETON KONVENSIONAL DAN PELAT BONDEK PADA PROYEK PEMBANGUNAN KLENTENG HO TEK CHENG SIN DI MANADO. Mahasiswa thesis, Politeknik Negeri Manado.

[img]
Preview
Text
Angelina M full.pdf

Download (792kB) | Preview
Official URL: http://polimdo.ac.id

Abstract

Perancangan struktur plat lantai konvensional merupakan unsur penting pada pembangunan untuk dapat menghasilkan struktur yang ekonomis. Ekonomis dapat diasumsikan sebagai segala sesuatu yang digunakan secara efisien, namun menghasilkan mutu struktur yang berkualitas baik dari segi kekuatan struktur, waktu pelaksanaan, dan pembiayaan material. Untuk mendapatkan perbandingan pelat beton dan RAB proyek maka didesain kembali plat beton bertulang konvensional dan menghitung rencana anggaran biaya, yang kemudian membandingkannya dengan plat bondek pada proyek pembangunan Klenteng Ho Tek Cheng Sin di Manado. Perhitungan plat beton bertulang menggunakan metode koefisien momen dengan memperhatikan system penulangan plat dua arah. Untuk perhitungan rencana anggaran biaya dilakukan pada plat konvensional dengan menggunakan analisa harga satuan pada tahun 2015. Berdasarkan hasil perhitungan maka didapat tebal plat sebesar 150 mm dengan menggunakan tulangan Ø10 jarak 125 mm. Selisih anggaran biaya untuk plat konvensional dan plat wiremesh bondek sebesar Rp. 64,539,984.00 dimana untuk plat konvensional biaya yang dibutuhkan sebesar Rp. 164,791,168.00 dan untuk plat wiremesh bondek sebesar Rp. 100,251,184.00. Analisa yang dilakukan dapat memberikan rekomendasi bahw penggunaan plat boondek wiremesh beton bertulang lebih hemat dari segi anggaran dari pada plat konvensional beton bertulang

Item Type: Karya Ilmiah (Mahasiswa)
Subjects: I Building Construction > IE Tesis. Disertasi dan Skripsi
Divisions: Teknik > Jurusan Teknik Sipil
Depositing User: User 1
Date Deposited: 29 Oct 2016 15:19
Last Modified: 29 Oct 2016 15:19
URI: http://repository.polimdo.ac.id/id/eprint/518

Actions (login required)

View Item View Item