SISTEM PENGENDALIAN INTERN TERHADAP PENERIMAAN KAS IZIN USAHA PERTAMBANGAN PADA DINAS ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL ROVINSI SULAWESI UTARA

Dalentang, Jessy K. P. (2016) SISTEM PENGENDALIAN INTERN TERHADAP PENERIMAAN KAS IZIN USAHA PERTAMBANGAN PADA DINAS ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL ROVINSI SULAWESI UTARA. Mahasiswa thesis, Politeknik Negeri Manado.

[img]
Preview
Text
Jelly Dalentang.pdf

Download (222kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran yang jelas mengenai sistem pengendalian intern terhadap penerimaan kas yang diterapkan oleh Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Sulawesi Utara. Seperti unsur pengendalian intern, proses memperoleh izin usaha pertambangan, penerbitan izin usaha pertambangan berdasarkan SOP, penetapan jenis tarif pengelolaan PNBP, dan prosedur kegiatan penerimaan kas. Sehingga penulis dapat membandingkan berdasarkan teori yang ada. Penelitian ini dilaksanakan pada Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Sulawesi Utara. Metode Penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif dengan sumber data primer dan sekunder. Penelitian ini dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam penerbitan izin usaha pertambangan sudah dilaksanakan dengan baik berdasarkan SOP yang ada dan sistem pengendalian intern terhadap penerimaan kas telah dilakukan dengan baik. Tetapi, yang menjadi kendala didapati ada beberapa perusahaan pertambangan terlambat melaporkan bukti pembayaran. Penulis mengambil kesimpulan bahwa sistem pengendalian intern terhadap penerimaan kas pada Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Sulawesi Utara sudah dilaksanakan dengan baik karena mengacu pada unsur-unsur pengendalian intern dan peraturan perundangan yang berlaku. Tetapi tidak adanya inisiatif yang dilakukan oleh pihak Dinas ESDM bagi perusahaan yang didapati belum memasukan bukti pembayaran iuran tetap. Kata kunci : Sistem Pengendalian Intern, Penerimaan Kas, Izin Usaha Pertambangan.

Item Type: Karya Ilmiah (Mahasiswa)
Uncontrolled Keywords: Sistem Pengendalian Intern, Penerimaan Kas, Izin Usaha Pertambangan
Subjects: A Akuntansi dan Keuangan > AE Tesis. Disertasi dan Skripsi
Divisions: Niaga > Jurusan Akuntansi
Depositing User: User 1
Date Deposited: 06 May 2017 08:43
Last Modified: 06 May 2017 08:43
URI: http://repository.polimdo.ac.id/id/eprint/907

Actions (login required)

View Item View Item