ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TURNOVER INTENTION KARYAWAN PADA PT. FIF (FEDERAL INTERNATIONAL FINANCE)GROUP MEMBER OF ASTRA CABANG MANADO

Lengkong, Deslia Grace (2015) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI TURNOVER INTENTION KARYAWAN PADA PT. FIF (FEDERAL INTERNATIONAL FINANCE)GROUP MEMBER OF ASTRA CABANG MANADO. Mahasiswa thesis, Politeknik Negeri Manado.

[img]
Preview
Text
Deslia Grace Lengkong.pdf

Download (702kB) | Preview

Abstract

PT. FIF Group member of Astra merupakan salah satu jenis usaha jasa pembiayaan milik ASTRA yang membuka kantor Cabangdi Jln. Wanea Samrat Kota Manado Sulawesi Utara. PT. FIFGroup member of Astra Cabang Manado merupakan tempat Peneliti melakukan penelitian yang berjudul“Analisis faktor faktor yang mempengaruhi turnover intention karyawan pada PT.FIF Group member of Astra Cabang Manado”. Penelitian ini menggunakan metode penelitian survey yaitu penelitian yang mengambil sampel dari satu populasi dengan menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data. Penelitian ini menjelaskan hubungan antara variabel-variabel penelitian melalui pengujian hipotesis. Populasi yang diambil adalah karyawan PT.FIF Group member of Astra Cabang Manado dengan sampel sebanyak 86 responden dengan menggunakan metode sample random sampling. Analisis yang digunakan adalah analisis regresi dan korelasi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepuasan kerja memiliki pengaruh negative dan tidak signifikan terhadap turnover intention, komitmen organisasi memiliki pengaruh negative dan tidak signifikan terhadap turnover intention, dan stress kerja memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap turnover intention karyawan pada PT.FIF Group member of Astra Cabang Manado.Sarannya adalah perusahaan harus mempertegas uraian tugas dari setiap karyawan serta melakukan pengawasan kerja pada karyawan, membayar gaji dengan adil pada karyawan sesuai dengan pekerjaan yang mereka lakukan. Kata Kunci : Kepuasan Kerja, Komitmen Organisasi, Stres Kerja, Turnover Intention.

Item Type: Karya Ilmiah (Mahasiswa)
Subjects: C Business Management and Administration > CE Tesis. Disertasi dan Skripsi
Divisions: Niaga > Jurusan Administrasi Bisnis
Depositing User: Operator Operator 1
Date Deposited: 12 Aug 2016 09:46
Last Modified: 17 Aug 2016 15:56
URI: http://repository.polimdo.ac.id/id/eprint/163

Actions (login required)

View Item View Item