TINJAUAN GEOMETRIK JALAN PADA RUAS JALAN YOS SUDARSO STA 3+500 – 4+500

Manopo, Sheren N. G. (2019) TINJAUAN GEOMETRIK JALAN PADA RUAS JALAN YOS SUDARSO STA 3+500 – 4+500. Mahasiswa thesis, Politeknik Negeri Manado.

[img] Text
Cover, Daftar isi, Bab I.pdf

Download (9MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meninjau kondisi elemen struktur geometrik pada ruas jalan Yos Sudarso stationing 3+500 sampai dengan 4+500 dengan metode observasi melalui pengukuran menggunakan alat theodolite. Kemudian dengan penggambaran menggunakan aplikasi AutoCad Civil 3D, PCLP dan dilanjutkan dengan perhitungan secara analitis untuk tinjauan pada eksisting jalan. Penelitian ini dilaksanakan pada Ruas Jalan Yos Sudarso stationing 3+500 sampai dengan stationing 4+500, Kota Manado. Tinjauan dilakukan terhadap elemen struktur geometrik jalan sepanjang satu kilometer yang didalamnya termasuk jari-jari minimum, kecepatan rencana, pelebaran perkerasan pada tikungan, dan superelevasi maksimum pada lengkung dengan cara analitis dan cara grafis. Cara analitis mengikuti standar sesuai dengan Tata Cara Perencanaan Geometrik Jalan Antar Kota Bina Marga 1997. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan yaitu dengan meninjau elemen struktur geometrik seperti jari-jari rencana didapatkan bahwa dari keenam lengkung yang ditinjau, 4 diantaranya yaitu lengkung 1, lengkung 2, lengkung 3 dan lengkung 4 tidak memenuhi syarat karena jari-jari rencana lebih kecil dari jari-jari minimum yang telah dihitung yaitu 111,25 m. Sedangkan, untuk lengkung 4 dan lengkung 5 telah memenuhi syarat karena jari-jari rencana lebih besar daripada jari-jari minimum. Tinjauan selanjutnya terhadap pelebaran perkerasan didapatkan bahwa lengkung 4 dan lengkung tidak memenuhi syarat karena lebar perkerasan lebih kecil daripada lebar perkerasan yang telah direncanakan sehinggan menyulitkan manuver kendaraan besar yang lewat pada lengkung tersebut. Sedangkan, untuk lengkung 1, lengkung 2, lengkung 5 dan lengkung 6 telah memenuhi syarat lebar perkerasan pada masing-masing tikungan. Terakhir tinjauan terhadap superelevasi didapatkan bahwa superelevasi pada semua lengkung belum memenuhi superelevasi maksimum yang seharusnya pada setiap lengkung.

Item Type: Karya Ilmiah (Mahasiswa)
Uncontrolled Keywords: Geometrik, Tinjauan, Lengkung
Subjects: H Roads and Bridges > HE Tesis. Disertasi dan Skripsi
Depositing User: Mrs Sarini Podomi
Date Deposited: 02 Nov 2021 11:05
Last Modified: 02 Nov 2021 11:05
URI: http://repository.polimdo.ac.id/id/eprint/2374

Actions (login required)

View Item View Item