“ANALISIS FAKTOR – FAKTOR PENYEBAB KINERJA ROOM ATTENDANT TERHADAP PEMENUHAN STANDAR WAKTU HOTEL DI SINTESA PENINSULA HOTEL MANADO”

GOGUTA, OKTAFIANI (2019) “ANALISIS FAKTOR – FAKTOR PENYEBAB KINERJA ROOM ATTENDANT TERHADAP PEMENUHAN STANDAR WAKTU HOTEL DI SINTESA PENINSULA HOTEL MANADO”. Mahasiswa thesis, Politeknik Negeri Manado.

[img] Text
OKTAFIANI GOGUTA CDB.pdf

Download (2MB)

Abstract

Kebersihan kamar merupakan hal yang penting bagi suatu hotel, karena kamar memiliki harga jual yang tinggi bagi sebagian hotel. Masalah yang sering terjadi dihotel yaitu tentang kebersihan kamar yang kurang maksimal, sehingga hotel berlombalomba untuk mempekerjakan karyawan yang berkinerja baik dalam menyelesaikan pekerjaannya, seperti room attendant dalam melaksanakan pembersihan kamar harus mampu menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan standar yang di tentukan hotel, waktu dan hasil kerja merupakan hal penting yang harus dicapai oleh room attendant dalam melakukan pembersihan kamar . Tujuan penelitian ini adalah untuk mengamati dan menganalisa kinerja room attendant dalam mempersiapkan kamar. Jenis penelitian yang di gunakan adalah penelitian kualitatif. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode observasi dan wawancara kepada 11 room attendant, serta studi kepustakaan dan dokumentasi. Dan penelitian ini menggunakan analisa komperatif untuk membandingkan antara standar waktu pembersihan kamar dengan pencapaian waktu room attendant dalam melakukan pembersihan kamar. Dalam penelitian ini, terdapat juga cara menghitung rata-rata waktu room attendant dalam pembersihan kamar yaitu 31,6 atau 31 menit 6 detik sedangkan standar waktu yang ditentukan hotel adalah 30 menit. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pencapaian waktu room attendant dalam melakukan pembersihan kamar tidak sesuai dengan standar waktu yang ditentukan hotel. Maka dapat dikatakan bahwa kinerja room attendant kurang baik. Ada room attendant yang membersihkan kamar dengan cepat dan tidak membersihkan dengan baik sesuai standar hotel, ada juga yang membersihkan kamar melebihi waktu yang di tentukan oleh hotel tetapi dapat menimbulkan keluhan tamu karena lama ketersediaan kamar untuk dijual, untuk itu room attendant harus mampu mengatur waktu agar semua pekerjaannya dapat selesai tepat waktu dan juga standar kebersihannya tetap terjamin.

Item Type: Karya Ilmiah (Mahasiswa)
Uncontrolled Keywords: Kinerja, Room Attendant, Standar Waktu pembersihan Kamar
Subjects: E Hospitality and Tourism > EE Tesis. Disertasi dan Skripsi
Divisions: Niaga > Jurusan Pariwisata
Depositing User: Mr Sonnie Marsabessy
Date Deposited: 04 Aug 2022 13:19
Last Modified: 04 Aug 2022 13:19
URI: http://repository.polimdo.ac.id/id/eprint/2644

Actions (login required)

View Item View Item