PENGARUH DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA KANTOR REGIONAL XI BKN MANADO

TICOALU, PRILY (2017) PENGARUH DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA KANTOR REGIONAL XI BKN MANADO. Mahasiswa thesis, Politeknik Negeri Manado.

[img] Text
BAB I.docx

Download (24kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.docx

Download (19kB)

Abstract

Tujuan instansi dapat tercapai jika Disiplin Kerja pegawai baik sehingga mendukung Kinerja Pegawai. Sebab jika dalam instansi pegawai kurang disiplin maka akan berpengaruh pada kinerja pegawai instansi tersebut. Disiplin Kerja dapat tercapai jika Kehadiran Pegawai baik, Ketaatan pada peraturan kerja dilakukan, Bekerja teliti dan bekerja etis juga dilakukan. Sehingga berpengaruh baik pada kualitas, kuantitas, penggunaan waktu kerja dan kerjasama. Penelitian ini dilakukan pada Kantor Regional (Kanreg) XI Badan Kepegawaian Negara (BKN) Manado yang merupakan salah satu instansi yang menyelenggarakan sebagian tugas dan fungsi Badan Kepegawaian Negara (BKN) di bidang pembinaan dan penyelenggaraan manajemen Aparatur Sipil Negara di wilayah kerjanya. Wilayah kerja Kanreg XI BKN terdiri dari 3 (tiga) provinsi yaitu Sulawesi Utara, Gorontalo dan Maluku Utara. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, dengan Disiplin Kerja sebagai variabel bebas (X) dan kinerja pegawai sebagai variabel terikat (Y). Adapun populasi berjumlah 71 pegawai tetapi yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 60 pegawai sebagai responden karena menggunakan metode pengambilan sempel slovin dengan tingkat kesalahan 5%. Sedangkan analisis dalam penelitian ini menggunakan regresi linier sederhana dan korelasi. Data-data yang diperoleh menggunakan SPSS 23 yang menghasilkan persamaan regresi (Y=-,055 + 1,166 X). Hasil analisis Multiple R menunjukan 0.869 sehingga dapat disimpulakan terdapat korelasi antara variabel Disiplin Kerja dan Kinerja Pegawai. Dari pembahasan kesimpulan terdapat pengaruh positif Disiplin Kerja terhadap Kinerja Pegawai yaitu dapat dilihat dari analisis regresi linier sederhana yang menunjukan angka positif juga berdasarkan hasil analisis korelasi dapat dilihat hubungan antara Disiplin Kerja dan variabel kinerja pegawai menunjukan hubungan yang kuat.

Item Type: Karya Ilmiah (Mahasiswa)
Uncontrolled Keywords: Disiplin Kinerja dan Kinerja Pegawai
Subjects: C Business Management and Administration > CE Tesis. Disertasi dan Skripsi
Divisions: Niaga > Jurusan Administrasi Bisnis
Depositing User: Mr Sonnie Marsabessy
Date Deposited: 08 Feb 2018 09:05
Last Modified: 08 Feb 2018 09:05
URI: http://repository.polimdo.ac.id/id/eprint/1359

Actions (login required)

View Item View Item