TINJAUAN DAN METODE PELAKSANAAN PEKERJAAN BANGUNAN KANTOR MAXXIS TIRE FACTORY - CIKARANG

REMBET, ANGELIA JENNIFER (2017) TINJAUAN DAN METODE PELAKSANAAN PEKERJAAN BANGUNAN KANTOR MAXXIS TIRE FACTORY - CIKARANG. Mahasiswa thesis, Politeknik Negeri Manado.

[img] Text
Bab I.docx

Download (16kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.docx

Download (23kB)

Abstract

Tujuan dari tugas akhir yaitu untuk menghitung kembali struktur bangunan yaitu kolom, balok dan pelat dengan menggunakan peraturan SNI terbaru lalu membandingkan hasilnya dengan pelaksanaan di lapangan. Kemudian menjelaskan pelaksanaan pekerjaan struktur kolom, balok dan pelat serta Keselamatan dan Kesehatan Kerja pada proyek. Adapun metodologi yang digunakan untuk penulisan ini yang pertama dengan melakukan studi lapangan dengan mengamati secara langsung proses pekerjaaan di lapangan. Kedua dengan studi literatur yaitu dengan menggunakan buku-buku panduan atau literatur yang berhubungan dengan materi dan permasalahan yang akan dibahas. Kemudian ketiga yaitu melakukan perhitungan struktur dengan menggunakan program ETABS v.9.7.2. Dari hasil perhitungan ini didapatkan hasil struktur kolom dengan dimensi 60 cm x 60 cm dengan tulangan 12D32, 8D32 dan 6D32. Struktur balok arah X dengan dimensi 40 cm x 70 cm dan arah Y 50 cm x 70 cm, dengan jumlah tulangan yang bervariasi. Serta tulangan pelat D10-100 dan D10-150. Dan jika dibandingkan ternyata hasil perhitungan ini lebih kecil daripada pelaksanaan pada proyek. Untuk metode pelaksanaan pekerjaan struktur secara garis besar terdiri dari penentuan elevasi, pemasangan tulangan, pemasangan bekisting, pengecoran, hingga pembongkaran bekisting. Adapun pelaksanaan K3 dalam proyek ini dengan melakukan Safety Induction, Toolbox Meeting, penggunaan Alat Pelindung Diri, pengawasan yang ketat, hingga pencegahan dengan memberikan rambu-rambu peringatan.

Item Type: Karya Ilmiah (Mahasiswa)
Uncontrolled Keywords: perhitugan struktur, SNI, ETABS, metode pekerjaan, K3
Subjects: I Building Construction > IE Tesis. Disertasi dan Skripsi
Divisions: Teknik > Jurusan Teknik Sipil
Depositing User: Mr Sonnie Marsabessy
Date Deposited: 16 May 2018 12:01
Last Modified: 16 May 2018 12:01
URI: http://repository.polimdo.ac.id/id/eprint/1603

Actions (login required)

View Item View Item